Rakornis TMMD Dilaksanakan di Pendopo Kabupaten Grobogan

    Rakornis TMMD Dilaksanakan di Pendopo Kabupaten Grobogan
    Danrem 073/Makutaram Didampingi Dandim dan Bupati Grobogan Mengikuti Rakornis TMMD Reguler Ke-117 Di Gedung Riptaloka Pendopo Kabupaten Grobogan

    GROBOGAN – Bertempat di Gedung Riptaloka Pendopo Kabupaten Grobogan, kegiatan Rakornis TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-117 Tahun 2023 dilaksanakan Vicon bersama Aster KASAD Mayjen TNI Mochammad Hasan dengan Danrem 073/MKT Kolonel Inf Purnomosidi S.IP. M.A.P diikuti Dandim 0717/Grobogan Letkol Arh Muda Setyawan, S.I.P serta Bupati Grobogan Hj Sri Sumarni SH MM dan jajaran Forkopimda Kabupaten Grobogan. Selasa, (4/7/23).

    Kegiatan rakornis TMMD yang dilaksanakan secara vicon ini mengusung tema "Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Semakin Kuat".

    Sambutan Aster KASAD dalam Rakornis TMMD Reg Ke 117 TA. 2023 baik secara langsung maupun melalui Vicon mengucapkan terimakasih kepada seluruh Bupati yang telah mendukung demi terlaksananya TMMD.

    TMMD sebagai wujud Bakti TNI dan merupakan program bersama antar semua komponen bangsa yang secara terkoordinir bergotong royong dan bahu membahu mewujudkan akselerasi pembangunan di wilayah, dilaksanakan bersama masyarakat, diutamakan daerah terpencil.

    “Saya berharap kerja sama, sinergisitas, dan koordinasi yang baik antar stakeholder dapat terus berlangsung untuk menyukseskan program TNI TMMD ke-117. Kita semua optimis bahwa program TMMD yang bertujuan untuk membantu meningkatkan kesejahteraan rakyat, dapat terus dilaksanakan dan berkembang lebih dinamis dan berkesinambungan. Oleh karena itu kerja sama, sinergitas, dan koordinasi yang baik sangat diperlukan guna suksesnya program TMMD yang akan dicanangkan ini, ” terang Aster.

    Lebih lanjut dikatakan, adapun sasaran program TMMD ke-117 ini diprioritaskan pada daerah miskin, tertinggal, terisolir, terpencil, daerah kumuh perkotaan, daerah perbatasan dan pulau terluar, serta daerah yang terkena bencana alam.

    Kegiatan dilanjutkan laporan terkait TMMD Reg ke - 117 perwakilan dari Kementerian Dalam Negeri RI dan paparan pelaksanaan TMMD Reg ke - 117 dari Mabesad, acara dilanjutkan sesi tanya jawab. 

    Jurnalis: Hndrck 

    grobogan jateng
    Hendrik Sanjaya

    Hendrik Sanjaya

    Artikel Sebelumnya

    Dandim Grobogan Beri Kejutan Polres Grobogan

    Artikel Berikutnya

    Kapten Sunoto Tinjau Sasaran Lokasi TMMD

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TMMD Ke-122 Kodim Mappi Resmi Ditutup
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?
    Dandim 1805/Raja Ampat Paparkan Hasil Capaian Pelaksanaan Program TMMD Ke-122 Kepada Kasdam XVIII/Kasuari

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll